Sabtu, 07 Desember 2013

Contoh Surat Lamaran Kerja


Contoh Surat Lamaran Kerja

Jl. Basuki Rahmad III/80
Sukomulyo
Lamongan 62216

21 Maret, 2012

Yth;
Bapak. Mustofa Ubai
Vice-President of Sales
PT. Cast Elektronik
Jl. Embong Malang. 12 A
Surabaya


Dengan hormat,

Bersama surat ini saya ingin mengajukan diri untuk bergabung dengan Cast Elektronik, karena latar belakang dan pengalaman saya dalam mengembangkan departemen pemasaran mungkin akan berguna bagi perusahaan ini.

Seperti yang telah dijelaskan dalam resume terlampir, saya telah berkarir di PT. Fast Elektronik selama 10 tahun, dimulai dari tingkat trainee hingga mencapai jabatan Manajer Pemasaran. Setiap tahun saya selalu sukses melakukan peningkatan jumlah nasabah baru, mengelola nasabah yang sudah ada agar tetap menjadi nasabah yang setia, serta membuka kembali pasar yang sebelumnya telah tertutup.

Sebagai manajer pemasaran, saya bertanggung jawab dalam bidang perekrutan, pelatihan dan penyeliaan atas lebih kurang 120 an staf penjualan di Jakarta, serta bertanggung jawab tarhadap penjualan di wilayah Jawa.

Saya menantikan kesempatan untuk bertemu Anda, dimana saya akan menjelaskan potensi dan kemampuan diri saya secara lebih terperinci dan mendalam. Saya bisa dihubungi di 0322-7756254.

Hormat saya,



Akhir Rudin

Contoh Surat Lamaran Kerja 2

Jl. Patimura 80
Surabaya 356245

21 Maret, 2012

Yth;
Bapak. Mustofa Ubai
Director Personalia
PT. Gunung Agung Industri
Jl. Wiyung 45 A
Surabaya 356245


Dengan hormat,

Saya adalah lulusan Universitas Airlangga jurusan Manajemen, dan akan diwisuda untuk menerima gelar Sarjana Ekonomi pada bulan April 2013 mendatang. Saya tertarik untuk bekerja sebagai staf junior pada perusahaan Bapak. Seorang teman baik orangtua saya, yaitu Bapak Mustofa, memberikan informasi berharga bahwa PT. Gunung Agung Industri adalah perusahaan yang solid dan terdepan dalam industri pengelolaan perkebunan dan pengolahan hasil hutan di Indonesia.

Pendidikan yang telah saya tempuh selama perkuliahan mencakup bidang ekonomi yang cukup luas, dengan konsentrasi di bidang statistik, manajemen sumber daya manusia, produksi dan pemasaran.

Saya telah melampirkan curriculum vitae yang menunjukkan riwayat pendidikan dan pengalaman saya, yang saat ini telah berhasil menjalankan manajemen tingkat mikro, dengan membuka sebuah toko kerajinan di pasar seni Ancol. Dari informasi tersebut, Bapak dapat melihat bahwa saya adalah seorang yang aktif, mempunyai motivasi, dan siap untuk mengembangkan potensi dan memberikan kontribusi yang bernilai di perusahaan Bapak.

Saya berharap, Bapak sudi memberikan kesempatan wawancara. Saya bisa dihubungi di nomor telepon 0322-7756254.


Hormat saya,



Akhir Rudin

Contoh Surat Lamaran Kerja 3

Kapada Yth,
Bapak Kepala Bagian Personalia
PT. Krusdi Utama
Jl. Kebun Mawar No.99
Bengkulu Selatan

Dengan hormat,

Saya sangat tertarik dengan iklan Bapak dalam terbitan harian Media Bengkulu terbitan hari Sabtu, 19 September 2011 mengenai adanya lowongan untuk jabatan Sekretaris. Maka, bersama surat ini saya mengajukan diri untuk mengisi lowongan tersebut.

Saya berusia 25 tahun, dan telah menyelesaikan kuliah D3 jurusan Sekretaris di Akademi Sekretaris Manajemen Indonesia (ASMI), Padang pada bulan Agustus 2006, dengan IPK 3.15. Selain kuliah, selama 2 tahun terakhir saya bekerja sebagai sekretaris di PT. Prakarya Jaya, Jakarta.

Untuk keterangan lebih terperinci, bersama ini saya lampirkan juga surat keterangan pengalaman kerja, surat tanda kelulusan dari Akademi Sekretaris Manajemen Indonesia (ASMI), daftar riwayat hidup singkat, dan foto terbaru saya.

Saya berkeyakinan bahwa surat ini beserta lampirannya belum cukup untuk dijadikan bahan pertimbangan. Oleh karena itu, saya berharap Bapak akan memberikan suatu kesempatan wawancara kepada saya, sehingga dapat diperoleh keterangan mengenai diri saya secara lebih terperinci dan lengkap.

Hormat saya,



Indriea

Pada dasarnya konsep surat lamaran kerja memiliki inti yang sama. Berikut ini adalah beberapa tips dan trik saat menulis dan membuat surat lamaran pekerjaan yang baik :
Impresif
Tampilkan jati diri kita secara menarik. Isi surat hendaknya dapat memunculkan kesan simpatik, tidak terlalu arogan tetapi juga tidak terlalu merendah. Untuk Menarik minat calon atasan,
Kesan pertama sangat penting. Usahakan untuk menyusun surat yang ketika seseorang mulai membacanya, akan langsung tertarik untuk mengetahui lebih lanjut seperti apakah kriteria kita
Menyebutkan kualifikasi yang diraih
Prestasi kerja maupun pengalaman yang sukses harus disebutkan, untuk menunjukkan bahwa kita mempunyai prestasi dan pengalaman yang patut dipertimbangkan.
Menggunakan bahasa yang enak dibaca, ringkas dan padat
Gunakan bahasa yang sederhana dan ringkas. Kita mempunyai kesempatan untuk menjabarkan semuanya dalam kesempatan wawancara. Untuk saat ini, buatlah penjelasan yang singkat tetapi efektif.
Kalimat yang efektif
Hindari kalimat yang tidak efektif, kalimat yang diulang-ulang tanpa alasan, ejaan yang salah, maupun penggunaan tata bahasa yang buruk. Yang sering terjadi adalah penggunaan kata keterangan yang berulang-ulang, atau kata sambung yang berulang-ulang, yang menyebabkan kalimat terasa janggal, yang persis seperti kalimat yang sedang anda baca saat ini, yang menggunakan kata sambung “yang” secara berulang-ulang dan berlebihan.
Bahasa Indonesia saja
Jika tidak diminta, hindari penggunaan bahasa Inggris, terutama jika kemampuan bahasa Inggris kita kurang baik. Jika bahasa Inggris kita bagus, boleh saja membuat surat lamaran berbahasa Inggris, yang tentu saja merupakan sebuah “nilai plus” bagi kita.
Tujuan dan alasan melamar
Cantumkan tujuan dan alasan kita melamar. Biasanya tujuan yang sering disebutkan dalam surat lamaran adalah bahwa kita mempunyai kemampuan dan pengalaman yang memadai dalam bidang pekerjaan tertentu, dan dengan bergabungnya kita ke suatu perusahaan akan dapat memberikan kontribusi yang berharga bagi perusahaan tersebut.
Kerapihan
Gunakan kertas yang bagus, bersih dan rapih, tidak kusut, tidak tebal dan tidak mudah terkoyak. Jangan menulis atau mencetak dengan tinta yang terlalu tipis agar surat lamaran mudah dibaca, dan hindari penggunaan tip-ex.
Tulisan tangan atau komputer ?
Lebih baik menggunakan komputer, kecuali perusahaan yang kita tuju mensyaratkan agar surat lamaran ditulis dengan tangan. Agar diperoleh kualitas tulisan yang setara dengan kualitas tulisan dari mesin cetak, sebaiknya gunakan printer inkjet atau laser, dan hindari penggunaan printer dot matrix karena akan memberi kesan kita orang yang tertinggal dalam hal teknologi. Gunakan jenis font standar, seperti Times New Roman untuk memberi kesan formal.

Semoga bermanfaat bagi anda yang tengah mencari lowongan kerja, baik itu bagian akuntasi, keuangan, perpajakan, finansial, sales, marketing, BUMN, lamaran ke Bank, lamaran Office Boy, pabrik, dan pegawai atau staff lainnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar